-->

Thursday, July 20, 2017

Cara Ganti Kata Sandi (Password) Akun PB Garena Terbaru

Advertisement

Membuat akun baru garena Indonesia tidak semudah ubah kata sandi atau password Point Blank Garena Indonesia. Terlebih tampilan dan cara ganti password PB Garena sudah berubah tampilannya, yang akan membuat troopers merasa kesulitan.

Untuk itu, pada artikel ini saya akan membahas bagaimana cara mengganti password akun PB garena tanpa nomor handphone (No. HP) dan cara mengubah kata sandi PB garena tanpa email juga.

Berbeda dengan tutorial yang ada di blog yang membahas tentang Point Blank Indonesia lainnya, saya akan mengupas tuntas reset password akun garena Indonesia dengan tiga cara yang ada di bawah berdasarkan informasi yang dilansir dari situs garena Indonesia asli.

Ada banyak alasan yang mungkin jadi penyebab kenapa kamu harus ubah kata sandi akun PB garena milikmu, diantaranya adalah untuk memudahkan kamu mengingatnya, mungkin karena sudah ada banyak orang lain yang mengetahui password akunmu, atau takut lupa password karena dalam waktu yang lama tidak akan memainkannya.

Cara Ganti/Ubah Kata Sandi (Password) Akun PB Garena Terbaru

Tidak perlu khawatir sobat, kamu dapat dengan mudah dan cepat mengubah kata sandi akun PB garena Indonesia terbaru pada tahun 2017 ini dengan memilih salah satu dari ketiga cara yang ada di bawah ini.

3 Cara Mengganti Kata Sandi (Password) Akun PB Garena Indonesia

Advertisement


Ada tiga cara mudah dan cepat ganti kata sandi PB garena yang dapat kamu coba jika memang sudah ada banyak orang yang mengetahui password akunmu. Bagi troopers yang sudah lama bermain dan jarang mengganti passwordnya mungkin agak sedikit kesulitan mengingat tampilan halaman lupa atau reset password PB garena telah berubah.

Cara Ubah Password Akun PB Garena Tanpa Verifikasi Email dan Nomor HP


Ada banyak troopers, mungkin termasuk kamu juga yang ketika buat akun baru PB garena tidak melakukan verifikasi email sehingga akan kesulitan reset password jika tidak mengetahui password sebelumnya. Tapi, jika kamu masih ingat dengan username dan kata sandi lama akunmu, ada dua cara ganti password PB garena.

Ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Pertama-tama, kunjungi situs garena Indonesia https://www.garena.co.id.
  2. Klik link Login yang ada di pojok kanan atas.
  3. Isikan username dan password pada kotak isian yang tersedia lalu klik Login Sekarang.
  4. Setelah berhasil login, klik Akun Saya – Account Center.
  5. Klik Ubah Password yang ada di bagian bawah gambar avatar akunmu atau dengan cara klik menu Keamanan – Ubah Password.
  6. Pada halaman UBAH PASSWORD, isikan data password sekarang, password baru, dan kode verifikasi.
    Password Sekarang : masukkan kata sandi akun PB garena kamu yang sekarang.
    Password Baru : masukkan password baru yang kamu inginkan.
    Konfirmasi Password Baru : masukkan ulang password baru yang kamu ketikkan diatas tadi.
    Verification Code : masukkan angka yang terlihat pada gambar yang ada disamping kotak isian.
  7. Klik UBAH.

Jika sudah kamu berhasil mengubah kata sandi PB garena, akan muncul pesan “Anda telah berhasil mengubah Password”.

Selain cara diatas, ada cara yang lain dapat kamu coba untuk ganti kata sandi akun PB garena milikmu. Simak langkah-langkahnya di bawah ini.

Cara Ubah Password Akun PB Garena Verifikasi Nomor HP


  1. Pertama-tama, kunjungi situs reset password garena Indonesia http://www.garena.co.id/forgot/.
  2. Setelah muncul halaman Reset Password, centang pilihan Email / Username lalu ketikkan username atau email akunmu.
  3. Ketikkan angka yang kamu lihat pada gambar pada kotak isian yang tersedia.
  4. Klik SELANJUTNYA.
  5. Masukkan Nomor HP kamu lalu klik DAPATKAN KODE VERIFIKASI.
  6. Ketikkan kode verifikasi yang dikirimkan di kotak isian Kode Konfirmasi kemudian klik VERIFIKASI.
  7. Sekarang, masukkan password baru yang kamu inginkan pada kotak isian Masukkan Password baru dan Masukkan ulang Password baru.
  8. Klik KONFIRMASI.

Akan muncul pesan “Password Berhasil Disimpan. Password baru Anda telah disimpan. Anda sudah dapat login menggunakan Password baru” jika kamu berhasil ubah kata sandi akunmu.

Lalu, bagaimana jika kamu belum verifikasi email dan hanya mengetahui username?

Cara mengubah kata sandi tanpa email mengharuskan kamu menghubungi Costumer Service (CS) Garena Indonesia dengan mengirimkan email melalui laman Support Email Garena Indonesia http://www.garena.co.id/support/email/ dengan format data berikut:

Username:
UID:
Nickname:
Email yang diverifikasi:
Nomor HP yang diverifikasi:

Bagi sobat yang sudah verifikasi email dan nomor HP, tetapi nomor HP yang digunakan tersebut hilang atau kartu SIM-nya rusak, silahkan kirimkan email melalui link diatas tadi dengan melengkapi data berikut:

Username:
UID:
Nickname:
Email yang didaftarkan:

Selain cara diatas, masih ada lagi cara ubah kata sandi (password) PB garena yang lain seperti ganti password PB garena tanpa no HP. Silahkan simak selengkapnya pada video tutorial yang sudah saya upload di channel YouTube CHARPBID di bawah ini.



Untuk menghindari terjadi penipuan seperti situs phising kode redeem (redeem code) atau hack akun lainnya sebaiknya sobat mengubah password secara berkala, apakah itu setiap satu minggu atau sebulan sekali.

Demikian tutorial tentang cara mengubah kata sandi (password) PB garena Indonesia. Jika artikel ini bermanfaat, sebaiknya bagikan ke teman kamu yang lain.
Blogger
Disqus
BERIKAN KOMENTAR

No comments